Jumat, 19 September 2008

Coffee Shop SOLOPPUCCINO

Beberapa waktu yang lalu, fenomena wedangan di kota Solo menjamur bak katak di musim hujan. Sebut saja nama-nama wedangan beken di Solo seperti wedangan Pak Kumis, Wedangan Gerok, dan beberapa nama wedangan lain yang sangat familiar di telinga warga solo dan sekitarnya, bahkan Pak Bondan Winarno (presenter Wisata kuliner) pernah mengunjungi beberapa diantaranya.
Hampir setiap hari wedangan-wedangan tersebut ramai dikunjungi para pemuda-pemudi solo dan sekitarnya untuk sekedar berkumpul dengan rekan-rekan sambil menikmati jahe gepuk, nasi kucing dan berbagai macam penganan yang menggugah selera.

Namun bila anda gemar menikmati secangkir kopi atau teh sambil ngobrol dengan rekan-rekan anda dengan situasi yang lain dari biasanya, tidak ada salahnya anda berkunjung ke tempat ini. SOLOPPUCCINO, sebuah tempat kongkow anak muda solo dan sekitarnya yang menawarkan berbagai keunikan baik hidangan yang ditawarkan ataupun suasananya. Sejak kemunculannya pertama kali, SOLOPPUCINO mampu memberikan perhatian yang cukup menggoda bagi anda-anda yang doyan dengan kopi dan suasana yang membawanya ke dalam diri anda.
Ya, SOLOPPUCCINO berada tepat di tengah kota Solo, tempat yang strategis namun memiliki situasi yang menarik. Terletak di Jl. Samratulangi No. I Gremet Solo (barat hotel Agas) SOLOPPUCCINO dapat menjadi tempat anda melepas penat setelah seharian penuh beraktivitas atau bisa juga menjadi tempat yang tepat untuk ‘ngobrol bisnis’ dengan rekan-rekan penting anda. Suasana yang santai serta sesekali terdengar suara kereta api menambah keunikan tempat ini. Menu yang disajikan pun cukup bervariasi, tidak hanya kopi namun berbagai menu makanan ringan juga siap disajikan, dengan kekhasan SOLOPPUCCINO sendiri. Selain itu fasilitas hotspot yang ditawarkan menjadikan SOLOPPUCCINO tempat yang benar-benar cocok untuk anda pribadi yang aktif dan bermobilitas tinggi. (NE9U)

Tidak ada komentar: